Pj Gubernur NTB Ajak Sukseskan Pilkada Serentak 2024: Aman dan Kondusif untuk NTB Maju

Mataram, NTB – Penjabat (Pj) Gubernur NTB, Dr. Hassanudin, menghadiri Apel Kesiapan Personel dan Sarana Prasarana (Sarpras) Pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2024 yang digelar di Lapangan Bharadaksa, Polda NTB, Rabu (24/7/2024).

Dalam sambutannya, Dr. Hassanudin mengajak seluruh masyarakat NTB untuk berpartisipasi aktif dalam menyukseskan Pilkada Serentak yang dijadwalkan berlangsung pada November 2024.

“Saya mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama mendukung dan mensukseskan Pilkada Serentak 2024 ini. Mari kita saling menghormati, menjaga keamanan, serta menciptakan suasana kondusif demi kemajuan dan kejayaan NTB,” ujarnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Kabaharkam) Polri, Komjen Polisi Fadil Imran, Kapolda NTB Irjen Pol Drs. R. Umar Faroq, Wakapolda NTB Brigjen Pol Drs. Ruslan Aspan, serta jajaran kepolisian lainnya.

Apel kesiapan ini bertujuan untuk mengevaluasi persiapan personel, peralatan, kendaraan, dan sarana pendukung lainnya dalam menghadapi Pilkada serentak. Pilkada 2024 menjadi momentum penting demokrasi Indonesia, yang akan digelar di 545 wilayah, meliputi 37 provinsi, 415 kabupaten, dan 93 kota.

Kabaharkam Polri, Komjen Pol Dr. H. Mohammad Fadil Imran, M.Si., menegaskan bahwa Polri bertanggung jawab menjaga situasi yang aman, damai, dan kondusif selama pelaksanaan Pilkada.

“Segala aspek perlu dipersiapkan, termasuk pelatihan personel, kesiapan peralatan, serta kendaraan, agar seluruh tim dapat menjalankan tugas dengan optimal,” jelasnya.

Selain itu, berbagai bantuan seperti kendaraan dan dukungan dari Kopassus juga disediakan untuk menunjang keberhasilan pengamanan Pilkada serta kegiatan operasional lainnya di masa mendatang.

Diharapkan melalui sinergi dan persiapan matang, Pilkada Serentak 2024 di NTB dapat berlangsung lancar, aman, dan menjadi wujud nyata demokrasi yang berkualitas.