Pembukaan Pertemuan Pemangku Kepentingan Tingkat Provinsi (SHM) di NTB

Pada Rabu, 25 September 2024, berlangsung pembukaan kegiatan Pertemuan Pemangku Kepentingan Tingkat Provinsi (SHM) di Hotel Lombok Raya, Mataram. Acara ini diselenggarakan oleh Perpustakaan Nasional RI bekerja sama dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi NTB (DPKP).

Pertemuan ini dihadiri oleh 38 peserta dari berbagai pemangku kepentingan, termasuk Tim Sinergi Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi NTB, Konsultan TPBIS Nasional, Pelatih Ahli, Bappeda, DMPD, Diskominfo, Bank Indonesia, Bank NTB Syariah, serta Dinas Perpustakaan Kabupaten/Kota dan Perpustakaan Desa/Kelurahan.

Dalam sambutannya, Plt. Kepala Perpustakaan Nasional, yang diwakili oleh Drs. Renus Siboro, M.Si, dan Kepala Badan Kesbangpoldagri NTB, H. Ruslan Abdul Gani, S.H., M.H., menekankan pentingnya kegiatan ini untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi antar-stakeholder. Kegiatan ini bertujuan membangun gerakan bersama dalam meningkatkan literasi masyarakat melalui transformasi perpustakaan sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas hidup.

Kegiatan yang berlangsung selama dua hari, dari 25 hingga 26 September 2024, diharapkan dapat menghasilkan komitmen bersama untuk memperluas dan mendukung keberlanjutan Program Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial (TPBIS) di Nusa Tenggara Barat. Para peserta diharapkan memberikan kontribusi yang nyata dalam memaksimalkan pelaksanaan program ini demi kemajuan literasi masyarakat.